oleh

Sindiran Pedas Djarot ke Anies soal Banjir: Filosofinya Lebih Arif, Air Ditahan Lebih Lama Supaya Bisa Dapat Ikan di Situ

DEMOKRASI News – Banjir yang kembali melanda DKI Jakarta, membuat sejumlah wilayah terendam dan ribuan warga terpaksa mengungsi.

Salah satu yang ikut menjadi korban banjir adalah Ketua DPP PDIP Djarot Saiful Hidayat lantaran rumahnya di wilayah Jakarta Selatan juga ikut terendam banjir.

Kendati tak cukup parah, tapi banjir membuatnya tak bisa kemana-mana karena semua lingkungan di sekitar kediamannya terkepung banjir.

Hal itu diungkap Djarot usai menghadiri kehiatan penanaman pohon dan penaburan benih ikan di Waduk Cincin, Jakarta Utara, Minggu (21/2/2021).

“Kemarin alhamdulillah dapat kiriman (banjir). Sudah masuk sampai garasi. Kami tidak bisa keluar ke mana-mana karena lingkungan sekitarnya banjir semuanya,” ungkap dia.

Saat banjir, rumahnya pun dipenuhi berbagai benda yang hanyut.

“Saya dapat banyak kiriman. Ada kiriman ember, pot, bunga. Ular belum, alhamdulillah,” sambungnya.

Kendati demikian, Djarot tak mengkritik Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

Hanya saja, mantan Wali Kota Blitar itu melontarkan sindiran yang ditujukan kepada mantan Mendikbud itu.

“Oleh karena itu, Pak Gubernur Anies ini harus kita bantu, karena kerja tiga tahun ini masih belum kelihatan,” sindirnya.